Sabtu, 05 November 2016

Wisata Peternakan sapi

-- Peternakan Sapi Limpakuwus Sumbang --

Lokasi ini berada kurang lebih 4 km dari Lokawisata Baturraden ke arah timur. Perjalanan dari lokawisata Baturraden menuju lokasi ini melewati tempat wisata lain yaitu : wana wisata, curug Pinang, Baturraden Adventure Forest dan Tlaga Sunyi.

Cocok di kunjungi pagi hari ketika cuaca cerah, jika beruntung akan mendapati pemandangan seperti dalam foto ini. Hijauan padang rumput dan puluhan sapi perah yang merumput memberikan kesan tersendiri.

Tempat wisata ini berada di samping kanan kiri jalan sehingga bisa dinikmati secara gratis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar